SELAMAT DATANG

Selamat Datang di Blog Pribadi Atma Winata Nawawi

Sabtu, 07 Februari 2015

FILOSOFI ATOM DALAM KEHIDUPAN

Atom adalah satu kesatuan yang saling terikat antara neutron, proton, dan elektron yang seimbang. Apabila memisahkan antara ketiganya maka akan timbul gelombang elektromagnetik atau radiasi yang berbahaya. Atom yang sudah tidak seimbang juga dinamakan radikal bebas. Penyatuan dan keselarasan ketiga elemen itu disebut sebagai Integritas.

Seperti halnya manusia maka harus menyatu pula antara apa yang ada di hati, dengan apa yang ada di pikiran, dengan apa yang dilakukan dan serta apa yang diucapkan. Orang dengan karakter seperti ini sering dijuluki polos.

Sebaliknya, pribadi yang terbelah atau terpisah adalah orang yang memiliki perbedaan antara apa yang benar-benar diinginkan dengan apa yang dilakukan. Dia selalu memiliki "hidden agenda" atau rencana tersembunyi. Orang seperti ini sering dijuluki licin, artinya tidak bisa dipegang..

Seperti hal nya radkal bebas, manusia yang kepribadiannya terbelah juga sangat berbahaya. Karena itu jangan sampai kita membelah apa yang dipikirkan, dengan apa yang diucapkan, dan apa yang dilakukan.

Oleh karena itu tetaplah menyatu dalam sebuah integritas.

Apakah bangsa ini sudah memiliki integritas? Waalahu alam bissawab